Barang yang Wajib Dimiliki Konten Kreator Pemula

·

Barang yang wajib dimiliki konten kreator pemula tidak perlu mahal asalkan fungsinya dapat berjalan dengan baik. Bagi anda yang berminat untuk menjadi seorang konten kreator namun bingung menyiapkan barang apa saja yang diperlukan, anda dapat menyimak pembahasan ini hingga usai.

Barang yang Wajib Dimiliki Konten Kreator Pemula

Banyak orang yang beranggapan bahwa untuk menjadi seorang konten kreator harus memiliki barang-barang dengan harga mahal agar konten yang dihasilkan memiliki resolusi yang baik. Padahal anggapan itu tidak benar, karena dengan memanfaatkan beberapa barang dengan harga terjangkau pun anda sudah bisa lho menjadi konten kreator.

Tidak perlu modal besar untuk memulai jadi seorang konten kreator, karena yang terpenting adalah anda harus menghasilkan konten yang berkualitas. Bahkan untuk kamera juga bisa memanfaatkan kamera hp anda saja. Lantas apa saja barang yang wajib dimiliki konten kreator pemula? Simak di bawah ini.

1. Microphone

Kalau anda ingin menjadi seorang podcaster, barang yang satu ini tentunya wajib untuk dimiliki ya. Namun microphone sendiri bukan hanya investasi untuk seorang podcaster lho, karena kehadiran microphone sangat dibutuhkan oleh konten kreator video. Microphone bisa digunakan untuk voice over atau merekam suara secara langsung. Peranan microphone tentu begitu penting agar suara yang dihasilkan lebih baik pada konten video.

Dengan alat ini maka menonton bisa mendengar suara lebih jernih tanpa adanya gangguan di sekitar. Selain itu manfaat lain dari microphone adalah menghemat waktu anda ketika merekam video serta audio secara berbarengan.

2. Tripod dan Ring Light

Barang yang kedua adalah tripod dan ring light, di mana tripod sendiri merupakan alat yang memudahkan pengguna untuk mengatur posisi kamera agar lebih stabil dengan konten yang akan dibuat. Ring light fungsinya untuk mengontrol pencahayaan sehingga objek gambar akan lebih jelas terekam.

Kedua alat ini bukan hanya membantu anda dalam menciptakan konten yang cerah, namun menjadikan hasil rekaman video pun lebih menarik. Keduanya bisa anda gunakan bersamaan maupun terpisah, dan untuk ring light bisa dipakai ketika pencahayaan kurang.

3. Aplikasi Edit Video

Saat ini sudah ada banyak sekali aplikasi untuk edit video yang bisa anda manfaatkan, mulai dari aplikasi gratis hingga berbayar pun ada dan anda bisa memilihnya sesuai kebutuhan. Namun kami sarankan untuk memilih versi berbayar karena fitur yang tersedia lebih lengkap. Tapi kalau anda ingin mencobanya terlebih dahulu dan belum ada budget untuk membeli versi berbayar, tak ada salahnya memilih versi gratis.

Beberapa jenis tools editor video yang bisa anda pilih di dalam aplikasi tersebut. Sedangkan aplikasi yang paling populer saat ini di kalangan pembuat konten yaitu InShot, FilmoraGo, Capcut, VN Video Editor, dan lain sebagainya.

4. Backdrop

Barang yang wajib dimiliki konten kreator pemula yang selanjutnya adalah backdrop. Alat ini wajib anda miliki untuk kebutuhan shooting video atau fotografi. Untuk menggunakan backdrop anda bisa memanfaatkan kain atau kertas dengan ukuran besar. Motifnya pun dapat disesuaikan dengan keinginan anda, tapi sebaiknya pilih yang “nyaman di mata” agar tidak mengganggu viewer.

Tapi kalau anda mempunyai lahan yang terbatas untuk membuat video, anda bisa mencoba menggunakan backdrop di latar video ya.

5. Aplikasi Edit Foto dan Desain

Pembuatan konten foto atau video pastinya membutuhkan tools agar konten yang dihasilkan bisa lebih menarik dan berkualitas. Anda dapat memanfaatkan aplikasi edit foto dan desain pada konten anda, manfaatkan tools yang ada di aplikasi tersebut.

Apa saja aplikasi yang sering digunakan? Ada Figma, Canva, Corel Draw, Adobe Photoshop, dan sebagainya. Penggunaan aplikasi tersebut akan membantu anda meningkatkan visual dari konten yang dibuat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *